UPH Kampus Medan Gelar Christmas Gathering Bersama Perwakilan Osis SMA di Kota Medan.

Universitas Pelita Harapan (UPH) Kampus Medan mengadakan High School Christmas Gathering dengan mengundang perwakilan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dari beberapa sekolah-sekolah di kota Medan. Acara yang berlangsung pada 10 Desember 2021 lalu di studio Cinepolis Lippo Plaza Medan ini memiliki tujuan untuk student leaders SMA dapat melakukan bonding dan sharing dalam membagikan pengalaman mereka selama belajar online. Acara ini berlangsung tentunya dengan syarat dan protokol kesehatan yang ketat.

Acara yang dibuka dengan dance performance oleh UPH Medan Dance Club ini mengadakan sesi UPH Student Leader’s Talk yang menghadirkan salah satu alumni Program Studi (Prodi) Manajemen angkatan 2017 yaitu Putra Brahmana, SM, CSAM yang juga merupakan Official TikTok Creator dan Jocelyn Zamruddin mahasiswa prodi Akuntansi 2018 yang merupakan Hakka Amoi Sumatera Utara 2020.  Sesi yang bertajuk ‘Limitless: Going Beyond What YOUth Can!’ ini mengupas bagaimana pendapat Putra, Jocelyn, serta para student leaders yang hadir mengenai kontribusi apa yang dapat mereka berikan sebagai pemimpin.

Turut hadir juga Bonarty Silalahi selaku Section Head of Student Life UPH Kampus Medan dalam acara ini. Ia mengatakan bahwa acara ini merupakan bukti bahwa UPH Kampus Medan mendukung sinergi dan jalinan relasi antar kampus dan SMA di kota Medan. “Dalam mendukung sinergi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), relasi antara mahasiswa dan siswa dibutuhkan untuk kegiatan-kegiatan non-akademik yang berporos pada pengembangan minat dan bakat. Student Leaders di UPH perlu banyak bergaul dengan siswa-siswi SMA untuk saling mendukung dalam hal ini, juga melanjutkan aktivitas non-akademik mereka selama masa sekolah. Demikian juga siswa-siswi perlu mengetahui gambaran universitas yang mendukung kegiatan-kegiatan non-akademik mereka untuk mendukung pendidikan tinggi mereka,” kata Bonarty dalam sambutannya.

Pada kesempatan ini juga, Arifin Fu, SE., MM., MBA., CBV., CMA., CSMA., selaku Direktur Eksekutif UPH Kampus Medan juga memaparkan mengenai program beasiswa kuliah serta Christmas Offer dari UPH Kampus Medan yakni special waiver on admission fee hingga 40%. Tidak hanya itu, UPH Kampus Medan juga menawarkan program UPH Grant untuk kategori Young Leaders dan Free Registration fee. Menurutnya, program-program yang ditawarkan ini bertujuan untuk memberikan dukungan penuh bagi para student leader yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi di UPH Kampus Medan.

“Adapun tujuan kami mengadakan event hari ini adalah untuk memberikan kesempatan kepada para student leaders untuk bertemu dan membangun relasi sekaligus untuk mengunjungi Kampus UPH Medan setelah sekian lama kampus tidak terbuka untuk umum karena kondisi pandemi,” kata Arifin.

Acara Christmas gathering ini ditutup oleh closing gratitudes and christmas greeting oleh Vanessa Jovana selaku Ambassadors of One UPH 2021. Vanessa berpesan, meskipun pandemi setiap leaders dapat tetap terus berkarya. Sebagai akhir dari rangkaian acara, peserta diajak oleh student leaders untuk melakukan Campus Tour serta Mingle & Networking Session di UPH Lippo Plaza Medan Campus. Beberapa peserta juga membagikan keseruan acara ini dengan postingan story Instagram dan menunjukkan spot favorite mereka di kampus UPH Medan. Jadilah bagian dari UPH Kampus Medan sekarang, informasi lebih lanjut hubungi Student Consultants 0812-6355-0061.